Selasa, 05 April 2011

Beasiswa Orbit

Beasiswa untuk SLTA dan Strata 1
Bagi temen-temen yang masih duduk di bangmu SLTA sederajat dan sedang menempuh kuliah jenjang strata 1, bisa mengajukan beasiswa dari Yayasan Amal Abadi Beasiswa Orang Tua Bimbing Terpadu (YAAB ORBIT). Yayasan ini memberikan Dana Bantuan Beasiswa ORBIT pelajar/mahasiswa yang tidak mampu dalam membiayai pendidikannya.
Persyaratan penerima bantuan beasiswa (ANBIM=Anak Bimbing) ORBIT:
Memiliki prestasi dan potensi unggul pada bidang akademis dan non-akademis. Memiliki nilai rata-rata semester minimal 8,00 (untuk kelas 2 dan 3 SMA/MA) atau nilai Indeks Prestasi Kumulatif minimal 3.00 untuk program S1 minimal semester 6. Aktif pada kegiatan intra atau ekstra sekolah/kampus. Memiliki prestasi dan keunggulan dalam bidang tertentu tingkat sekolah, daerah, atau nasional. Tidak mampu membiayai sekolah/kuliah. Bersedia berperan aktif pada kegiatan di Perwakilan YAAB ORBIT Bersedia memenuhi kewajiban-kewajiban sebagai penerima Dana Bantuan Beasiswa/ANBIM ORBIT
Tunjangan yang diberikan:
Untuk tingkat SMA: Rp60.000,00 per bulan selama setahun dan dapat diperpanjang
Untuk tingkat S1: Rp100.000,00 per bulan selama setahun dan dapat diperpanjang
Kantor Pusat YAAB ORBIT
Gedung The Habibie Center Lt.1
Jl Kemang Selatan No.98 Jakarta Selatan
Telp. 021-7884 6927
email: yaaborbitpusat[at]yahoo[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Support by

Support by Pemilik Blog, Dedik (STAIL) Thanks untuk dukungannya,-Dian (ITB)-Yani (UGM). Kirimkan berita/info Semina, Lomba, Kompetisi, Beasiswa, dll untuk kita bagi kepada saudara-saudara kita

My Guest

Pengikut


blogging portal

Web hosting for webmasters